Jalin Persahabatan yang Erat, Ketua IWO Bertandang ke Kapolres Soppeng - TEROPONG SULAWESI -->

Senin, 16 November 2020

Jalin Persahabatan yang Erat, Ketua IWO Bertandang ke Kapolres Soppeng

Jalin Persahabatan yang Erat, Ketua IWO Bertandang ke Kapolres Soppeng


Teropongsulawesi.com, Soppeng (Sulsel),-Jalin sinergitas Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Soppeng bertandang ke Mako Polres Soppeng .

Kapolres Soppeng Akbp Moh. Roni Mustofa S.I.K M.I.K, menyambut kedatangan Andi Mull Makmun dengan penuh keakraban serta jalinan persahabatan yang erat, di ruang Kerja Kapolres Soppeng.Senin (16/11/2020), waktu setempat

Kapolres Soppeng dalam pertemuan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua IWO Soppeng yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke Makopolres Soppeng, dirinya berharap jalinan sinergitas insan Pers disoppeng semakin terbina dan berjalan baik sesuai pungsi dan tugas masing masing, tutur Moh Roni

Akbp Moh Roni Mustofa, terlihat energik walaupun sedang melaksanakan puasa senin sesuai kebiasaan beliau, dalam kesempatan pertemuan tersebut lebih banyak menyampaikan agar insan Pers dapat menyukseskan Pilkada Soppeng, dan membahas program yang akan dilaksanakan Jajaran Polres Soppeng kedepan, seperti Polri Sambang Desa juga Balla Ewako, serta dalam pandemi Covid,-19 jajaran Polres Soppeng akan memberikan edukasi ke masyarakat agar mematuhi Protokol Kesehatan demi keselamatan bersama.

Adapun Ketua IWO Soppeng Andi Mull Makmun dia mengatakan akan mendukung penuh program Polres Soppeng, dan sebagai masyarakat Soppeng yang menjunjung tinggi adat budaya, sudah selayaknya saya datang membalas kunjungan, karena Kapolres Soppeng juga kemarin telah berkunjung ke kantor kami, inilah adat budaya Soppeng sipakatau sipakalebbi, jelang Pilkada Soppeng sinergitas ini makin kita tingkatkan, untuk bersama menyukseskan Pilkada Soppeng yang aman, sejuk dan bermartabat, pungkasnya

Hadir Menemani Ketua IWO Soppeng dalam kunjungan ke Kapolres Soppeng, Wakil Sekretaris IWO Soppeng Samsuni.

Copas A2m
( Hawaya IWO 💙)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 TEROPONG SULAWESI | All Right Reserved