Satgas TMMD 106 /Kodim 1423 Soppeng Memberikan Pengetahuan Bela Negara Kepada Siswa SMPN 3 Marioriawa Soppeng - TEROPONG SULAWESI -->

Jumat, 11 Oktober 2019

Satgas TMMD 106 /Kodim 1423 Soppeng Memberikan Pengetahuan Bela Negara Kepada Siswa SMPN 3 Marioriawa Soppeng

Satgas TMMD 106 /Kodim 1423 Soppeng  Memberikan Pengetahuan  Bela Negara Kepada Siswa SMPN 3 Marioriawa Soppeng


Teropongsulawesi.com, Soppeng (Sulsel) - Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Marioriawa Desa Panincong Kecamatan  Marioriawa Kabupaten Soppeng  Sulawesi Selatan tiba-tiba di didatangi Satgas TMMD 106 Soppeng dipimpin Sertu Muh. Amin beserta 2 orang temannya, Jum'at 11/10/2019.

Kedatangan Satgas TMMD dalam rangka melaksanakan salah satu kegiatan Non Fisik TMMD berupa pemberian materi Peraturan Baris Berbaris kepada Murid SMP Negeri 3 Marioriawa dan pengetahuan Bela Negara di lingkungan sekolah. 

Pemberian materi secara langsung oleh Sertu Muh. Amin di halaman sekolah yang diikuti sebanyak 120 orang murid SMP Negeri 3 dengan pengetahuan dasar baris-berbaris.


Dari pantauan langsung terlihat antusias murid mengikuti pelatihan singkat dasar baris-berbaris. Salah seorang murid mengatakan sangat senang dengan personil TNI datang di sekolah kami dan melatih kami baris-berbaris sehingga kami bisa lebih paham gerakan maupun aba-aba yang disampaikan saat berbaris.

Sementara itu Kepala SMPN 3 Marioriawa yang dijumpai diruang kerjanya mengatakan, sangat berterima kasih kepada Satgas TMMD yang bisa menyempatkan diri berkunjung ke Sekolah kami. 

Ini merupakan kebanggaan bagi Sekolah kami bisa dikunjungi dan bisa memberikan ilmu kepada murid-murid kami, ujar Kepsek SMPN 3 Marioriawa. 

Ini merupakan kesan tersendiri dan menjadi ilmu dalam pengetahuan dasar baris-berbaris kepada para murid kami sebagai kegiatan pendukung extrakulikuler, serta pengetahuan Bela Negara terutama dilingkungan sekolah guna menimbulkan rasa kebersamaan kepada para murid-murid, tegasnya.

Pemberian materi pengetahuan dasar baris-berbaris dan Bela Negara sebagai salah satu kegiatan pelaksanaan TMMD berupa kegiatan Non Fisik khususnya di SMPN 3 Marioriawa. 

Tujuan dari kegiatan ini sebagai dasar pengetahuan saat melaksanakan baris-berbaris serta mengetahui aba-aba dalam memberi intruksi dari pimpinan kepada peserta/pasukan berbaris.

Selain materi PBB, pengetahuan Bela Negara  juga kami berikan guna menanamkan jiwa Nasionalisme, kebersamaan dan hormat menghormati kepada para murid  dan guru terutama dalam lingkungan sekolah, pungkas Sertu Muh. Amin ( W@Wa )

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 TEROPONG SULAWESI | All Right Reserved