All Posts - TEROPONG SULAWESI -->

Minggu, 02 Maret 2025

Krisis Kepercayaan, Anggaran Lift Radiologi RSUD Latemmamala Disorot

Soppeng, Teropongsulawesi.com, Hingga saat ini anggaran pembangunan lift radiologi RSUD Latemmamala kabupaten Soppeng, provinsi Sulawesi Selatan masih menyisakan tanda tanya besar. Minggu, (2/3/2025)

Bagaimana tidak, setiap kali media ini mencoba mengkonfirmasi terkait kontraktor dan anggaran yang dipakai pada pembangunan lift, pihak RSUD latemmamala mulai dari DIREKTUR, HUMAS, dan PPTK , tidak bisa memberikan jawaban atau memilih bungkam 

Dikonfirmasi ke bagian humas RSUD latemmamala (Hj. Rahma) " kami tanyakan dulu kebagian yang menangani terkait pertanyaan ta " ucapnya 

Lanjut media ini mengkonfirmasi ke direktur RSUD latemmamala ( hj. Mudirusniah) " maaf PPTK nya itu drg. Suriana, bisa hubungi dia pak " lanjut direktur RSUD latemmamala 

Media ini mencoba kembali mengkonfirmasi ke PPTK RSUD latemmamala yakni ( drg. Suriana) beliau mengatakan" iya pak, Adami saya kasi ibu aji Rahma anggaran dan penyedianya " 

Drg. Suriana menambahkan" tabe pak segala informasi terkait RS, melalui via humas pak " tutupnya (2/3)

Hal ini memunculkan kekhawatiran yang mendalam mengenai transparansi , integritas , dan kualitas pekerjaan lift tersebut. Masyarakat dan berbagai pihak mulai mempertanyakan apakah proyek ini bernilai ratusan juta atau miliaran rupiah dapat memenuhi standar yang diharapkan nantinya , dikarenakan spekulasi mengenai pengelolaan anggaran yang tidak transparan.

Sumber : LHI

Sabtu, 01 Maret 2025

Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif : Alhamdulillah Sudah 89 Persen Warga Memiliki BPJS Aktif



Sidrap, Teropongsulawesi.com, Bupati Sidrap, H. Syaharuddin Alrif, melaksanakan salat tarawih sekaligus mengisi ceramah pada malam kedua Ramadan 1446 Hijriah di Masjid Agung Pangkajene, Sabtu (1/3/2025).

Hadir di kesempatan itu Wakil Bupati Sidrap, Nurkanaah; Ketua DPRD, Takyuddin Masse; Kapolres Sidrap, AKBP Fantry Taherong; Dandim 1420, Letkol Inf Awaloeddin; Kajari Sidrap, Sutikno; Sekda Sidrap, Andi Rahmat Saleh; serta sejumlah kepala OPD.

Dalam ceramahnya, Syaharuddin mengajak masyarakat membangun sumber daya manusia yang berlandaskan iman dan takwa. 

Ia menekankan, kemajuan suatu daerah tidak hanya bergantung pada pembangunan fisik, tetapi juga pada kualitas moral dan spiritual masyarakatnya. 

Dengan memperkuat iman dan takwa, lanjutnya, akan terwujud generasi yang berintegritas, disiplin, dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi.

Ia selanjutnya memaparkan tiga sektor utama pembangunan dalam visi misinya lima tahun ke depan, yakni agama, pendidikan, dan kesehatan.

Pada sektor agama, Syaharuddin menegaskan komitmennya menjalankan program Sidrap Berkah. Program ini mewajibkan salat berjemaah serta pengajian setiap malam Jumat. 

Selain itu, guru diharapkan mengajak siswa-siswinya memakmurkan masjid sebagai benteng moral generasi mendatang.

"Kenapa agama menjadi yang pertama? Karena jika masyarakat suatu daerah beriman dan bertakwa, maka ekonominya juga akan baik," jelasnya.

Di bidang pendidikan, ia berupaya agar tidak ada anak di Sidrap yang putus sekolah. Pemerintah akan menelusuri semua wilayah untuk mendata anak putus sekolah dan memastikan mereka kembali mendapatkan hak pendidikan.

Di sektor kesehatan, Syaharuddin memastikan layanan kesehatan gratis melalui BPJS terus dioptimalkan.

"Alhamdulillah, berdasarkan data hari ini, sekitar 89 persen masyarakat sudah memiliki BPJS aktif, sehingga akses layanan kesehatan lebih mudah," bebernya.

Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya kebersihan lingkungan. "Kebersihan adalah tanggung jawab kita semua. Bulan suci tetap kita gas pol untuk membersihkan lingkungan," serunya.

Syaharuddin turut memastikan ketersediaan pupuk bagi petani. "Alhamdulillah, saat ini petani tidak lagi kesulitan mendapatkan pupuk," katanya.

Di bidang budaya, ia berkomitmen mengubah stigma negatif yang selama ini melekat menjadi citra positif bagi Kabupaten Sidrap.

Mengakhiri sambutannya, Syaharuddin mengajak semua pihak bersama-sama membangun Sidrap yang lebih maju dan sejahtera.

"Dalam momentum baik ini, saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bahu-membahu membangun Sidrap yang lebih baik," tutupnya.

Diketahui, kehadiran Bupati dan Wakil Bupati Sidrap pada malam kedua salat tarawih ini dilakukan setelah mereka mengikuti rangkaian kegiatan retret di Magelang, Jawa Tengah. 

Sepulang dari sana, keduanya juga menghadiri panen raya jagung, peresmian masjid, serta berbuka puasa bersama masyarakat di Rujab Bupati Sidrap.

(Red) 

Jumat, 28 Februari 2025

Bersama Masyarakat Anggota Koramil 1423-02/Marioriawa laksanakan Karyabakti

Soppeng, Teropongsulawesi.com, Dalam megantisipasi musim hujan Anggota Koramil 1423-02/ Marioriawa bersama masyarakat laksanakan Karya Bakti pembersihan saluran air di Lingkungan madinig Kel.Atangsalo Kec.Marioriawa Kab.Soppeng Sabtu 01-03-25

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan saluran air tetap lancar dan bebas dari hambatan seperti sampah dan ranting kayu.

Danramil 02/Marioriawa Lettu Paisal menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat,enak dipandang mata bagi pengguna jalan

Kegiatan Karyabakti seperti ini juga menjadi momen untuk mempererat silaturahmi dan kerja sama antara TNI dan masyarakat.ujarnya

Ramadan Tenang, Kementan Jamin Stok Pangan Aman dan Harga Stabil

Gowa, Teropongsulawesi.com, Menjelang bulan suci Ramadan, kebutuhan masyarakat terhadap bahan pangan cenderung meningkat, yang berpotensi menyebabkan lonjakan harga. 

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Kementerian Pertanian (Kementan) bersama berbagai pihak menggelar Operasi Pasar Pangan Murah guna memastikan harga tetap stabil dan terjangkau bagi masyarakat.

Langkah ini sejalan dengan arahan Presiden RI yang menekankan pentingnya ketersediaan bahan pokok dengan harga yang wajar, khususnya menjelang hari besar keagamaan.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat memimpin operasi mengungkapkan bahwa operasi pasar ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam menjalani ibadah Ramadan tanpa khawatir dengan lonjakan harga bahan pangan.

“Hari ini saya bersama Pak Wementan meninjau langsung operasi pasar, hal ini sesuai dengan arahan Bapak Presiden Prabowo yang ingin supaya kita beribadah di bulan suci Ramadan dengan tenang dan menikmati harga yang baik. Sehingga kami semua bergerak cepat,” kata Mentan Amran.

Sementara itu, kesempatan lain, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, mengatakan operasi pasar murah tersebut dalam rangka gerakan nasional sebagai instruksi Presiden, pengendalian inflasi daerah.

Untuk memperluas jangkauan program ini, pemerintah juga menggandeng BUMN Pangan, PT. POS Indonesia serta Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementan di berbagai daerah, termasuk Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku.

Kepala BBPP Batangkaluku, Jamaluddin Al Afgani, mengatakan bahwa operasi pasar pangan murah ini bertujuan menjaga stabilitas harga di bawah harga eceran tertinggi serta memastikan stok bahan pangan cukup hingga Lebaran.

"Program ini sangat membantu masyarakat, dan kami siap mendukungnya. Kami juga mengajak seluruh pegawai untuk ikut menyosialisasikan program ini kepada masyarakat.

"Selain itu, kami menyediakan lokasi pasar di kawasan balai yang strategis agar mudah diakses oleh masyarakat," jelas Jamal.

Perlu diketahui, Operasi Pasar Pangan Murah ini berlangsung hingga 29 Maret 2024 dan terbuka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 11.00 WITA. 

Adapun bahan pangan yang dijual yaitu daging ayam beku, daging kerbau, beras, tepung terigu, telur, bawang merah, bawang putih dan minyak.

Agar distribusi bahan pangan lebih merata dan tidak disalahgunakan untuk dijual kembali, pemerintah menerapkan pembatasan pembelian dalam skala besar maupun berulang kali.

(Red) 

Sambutan Bupati Soppeng Melalui Lurah Botto : Mari Jadikan Bulan Suci Ramadhan Sebagai Bagian dari Transformasi Spritual dan Sosial


Soppeng,
 Teropongsulawesi.com, Memasuki bulan Suci Ramadhan 1446 H tahun 2025 menjadi momen bagi Lurah Botto Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng Haji Munadir Nurdin, S. Sos melakukan tarawih pertama bersama warganya sekaligus menyampaikan sambutan seragam Bupati Soppeng Haji Suwardi Haseng, SE yang dilangsungkan di Masjid Darul Aman Jalan Kayangan Kelurahan Botto, Jum'at Malam (28/2/2025). 


Dikesempatan itu, Lurah Botto Haji Munadir Nurdin saat menyampaikan sambutan menyapa warga sekaligus menyampaikan selamat memasuki bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah. 

"Semoga dalam bulan Suci Ramadhan tahun ini menjadi momen bagi kita masyarakat Muslim untuk lebih taat dan memperbanyak amal beribadah, ungkapnya. 

Sementara itu, Sambutan Bupati Soppeng Haji Suwardi Haseng yang dibacakan Lurah Botto mengatakan bahwa semestinya dalam kesempatan yang penuh berkah ini, kami Bupati dan  Wakil Bupati Soppeng berada di tengah-tengah masyarakat Soppeng, namun karena pada saat ini, kami sementara menunaikan tugas dari pemerintah Republik Indonesia dalam kegiatan pembekalan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil pemilu 2024 di Akademi Militer Magelang Jawa Tengah, sehingga kita tidak dapat bersama-sama menyambut kedatangan tamu agung Bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 M. 

"Insyaallah pada hari senin 3 Maret 2025 kita akan bersama di Bumi Latemmamala", ucapnya. 

"Terimakasih kepada seluruh masyarakat Soppeng yang telah memberi kepercayaan kepada kami Haji Suwardi Haseng, SE bersama Ir Selle KS Dalle untuk memimpin Daerah untuk 5 tahun kedepan". 

"Insyaallah amanah dan tanggung jawab besar tersebut, akan kami pertanggungjawabkan kepada Allah SWT dan Masyarakat Kabupaten Soppeng, terangnya. 

Bupati Soppeng Haji Suwardi Haseng juga menyampaikan bahwa kompetisi pilkada 2024 telah berlalu, seluruh masyarakat Soppeng adalah pemenangnya ".

"Marilah kita menyambut bulan suci Ramadhan dengan hati dan jiwa yang bersih penuh ikhlas".

"Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat, berkah dan pengampunan dari Allah SWT".

Suwardi Haseng menuturkan bahwa Bulan Suci Ramadhan adalah momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas iman, memperkuat ketaqwaan serta menjadi muhasabah bagi segenap umat Islam, mempererat ukhuwah dan persatuan umat".


"Mari menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai bagian dari transformasi spritual sekaligus transformasi sosial dengan menunjukkan kepedulian, saling menjaga dan berbagi dengan sesama, serta saling mengingatkan untuk berbuat kebaikan".

"Olehnya itu, Mari kita memakmurkan masjid dan tempat-tempat ibadah dengan berbagai kegiatan amalan Ramadhan".

"Ibadah Puasa jangan dijadikan alasan mengurangi kinerja, karena rasa lapar dan dahaga, jadikanlah ibadah puasa sebagai dorongan untuk meningkatkan produktivitas dan aktivitas sosial".
 
"Begitu pula kepada masyarakat yang tidak menjalankan ibadah puasa Ramadhan, saya menghimbau kiranya dapat menunjukkan toleransi yang tinggi dengan menghormati dan menghargai saudara-saudarw kita yang menjalankan ibadah puasa". 

"Marilah kita senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat agar suasana nyaman, kondusifitas tetap terjaga dan segera melaporkan ke aparat berwenang apabila mendapatkan hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat".

"Hindarilah hal yang berpotensi memicu timbulnya bencana, terutama kewaspadaan terhadap bencana kebakaran, pastikan untuk mengunci rumah dan kompor sudah dipadamkan sebelum ke masjid untuk melaksanakan ibadah Tarwih. 
 
"Marhaban ya Ramadhan, selamat menunaikan ibadah puasa 1446 H/2025 M mohon maaf lahir dan batin, semoga puasa dan amaliyah Ramadhan kita mendapatkan pahala berlipat ganda dari Allah SWT, pungkasnya. 

(Red) 

Ungkap Suara Praktisi: Workshop LIDIK PRO di Makassar Bahas Konflik Kewenangan Hukum

Makassar, Teropongsulawesi.com, Bekerjasama dengan pihak program studi magister hukum Universitas Indonesia Timur, Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara (LIDIK PRO) Provinsi Sulawesi Selatan, sukses menggelar kegiatan workshop di Makassar, yang dilangsungkan di Hotel Denpasar Lantai 3 Jalan Boulevard No 1 Masale Kecamatan Panakukang Kota Makassar, Jum’at, (28/2/2025).

Dalam forum workshop tersebut, puluhan peserta membahas RUKHAP yang juga dikenal dengan sebutan asas dominus litis itu.

Workshop yang digelar dari siang hingga sore itu, mengangkat tema kegiatan “Potensi Konflik Kewenangan Antara Lembaga Penegak Hukum Pidana yang dihadiri narasumber dari kalangan praktisi hukum, doktor-doktor yang berasal dari beberapa Universitas yang ada di Kota Makassar.

Workshop yang dibuka langsung oleh Syahrial Wahyu Maulana, SH mengawali apresiasi dan ucapan terimah kasih kepada penyelenggara kegiatan atas terlaksananya workshop dengan penuh antusiasme.

Dilanjutkan dengan pengantar oleh Gunawan (akrab disapa Gugun) itu mengantar ulasan terkait polemik yang terjadi dalam rancangan undang-undang no 11 tahun 2021 antara lembaga penegak hukum kejaksaan dan kepolisian, dimana hingga saat ini saling tumpang tindih dalam penafsiran soal kewenangan tersebut sekaitan dengan hukum pidana.

Selanjutnya, workshop dipandu langsung oleh Azruddin Azis SE dengan mengefisienkan waktu yang ada, langsung membuka ruang workshop kepada peserta aktif Herianto, SH dari civitas akademika Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar.

Herianto mengatakan dalam kesempatan itu, bahwa sebelum jauh melangkah tentang pemberlakuan asas Dominus Litis , ia menyatakan bahwa penyidik kepolisian minimal memiliki basic ilmu hukum dalam hal penugasan penanganan kasus dan ini pula menjadi salah satu pelemahan bagi institusi kepolisian, akibatnya jika sebuah kasus diteruskan kepada pihak kejaksaan sering menemui kendala dalam hal berkas perkara sehingga proses perkara yang diajukan menuai proses yang lambat.

Proses ini bisa menjadi pemicu terhadap Rancangan RUU Kejaksaan tentang pemberlakuan asas Dominus Litis. Namun demikian dalam hal RUU tentang asas Dominus Litis membutuhkan kajian mendalam dalam peningkatan kapasitas penegakan hukum. 

Ia meminta agar RUU dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian tetap diadakan atau jangan dihilangkan, tambahnya.

Sementara itu, pada kesempatan lain ditempat yang sama Doktor Amiruddin Lannurung, SH.,MH menyampaikan penerapan hukum pidana yang dilakukan masih jauh dari harapan, sehingga dibutuhkan penanganan khusus bagaimana sejatinya hukum itu berlaku untuk terciptanya rasa keadilan. 

Terkait RUU tentang kejaksaan membutuhkan pedoman hukum yang khusus sehingga kedepan tidak akan terjadi pelemahan hukum diantara sejumlah institusi penegak hukum. ungkapnya.

Lain halnya dengan Ibu Doktor Mira Mila Kusuma Dewi, SH, L.L.M, M.Kn, memberikan support kepada lembaga Lidik Pro Sulsel sebagai penyelenggara workshop dan berharap agar kedepan terus lembaga ini terus eksis dalam memperjuangkan penegakan hukum, olehnya itu ia juga menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas penyelenggaraan workshop atas kerjasama hebat dengan pihak pordi magister hukum UIT Makassar, tuturnya.


Tak mau ketinggalan, Doktor Muh. Anwar HM dari kampus UIN Alauddin yang juga diundang dalam workshop ini, mengatakan kendati dirinya tidak memiliki latar belakang hukum tapi dirinya tidak suka menghukum dengan sedikit kata candaan.

Doktor Anwar menyinggung adanya potensi lambatnya penyelesaian polemik ini dikarenakan salah satu faktor ada pelemahan lembaga penegak hukum dalam hal ini kepolisian, kendati pihaknya menyadari ada kendala ditubuh polri dalam hal minimnya kemampuan atau pemahaman aparat kepolisian yang memiliki pengetahuan cukup dan bagus tentang hukum, terangnya.

Kendati demikian, menurutnya dalam kondisi itu bukan berarti pelemahan ke lembaga tertentu dilakukan karena ini bisa menjadi potensi peralihan fungsi dalam konteks penegakan hukum pidana kepada lembaga penegak hukum pidana tertentu. Dan itu kita kita tidak harapkan bersama, tegas Anwar kembali.

Usai kegiatan berlangsung, Ketua DPP LIDIK PRO Sulsel Muh Kemal Situru, S.Pd.,M.Si saat dimintai keterangannya setelah sukses mengadakan kegiatan workshop bekerjasama dengan pihak kampus UIT pada prodi magister hukum, mengawali ucapan terimah kasih dan apresiasinya kepada kampus UIT Makassar melalui Prodi Magister Hukum atas terselenggaranya kegiatan ini dengan baik dan lancar.

“Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan lancar dengan kerjasama kami dengan Doktor Patawari, SHI.,MH selaku ketua Prodi Magister Hukum yang juga adalah direktur Patawari Law Firm, kendati beliau pada hari ini tidak berada di acara workshop dikarenakan beliau sedang melaksanakan ibadah umroh di tanah suci Mekkah dan baru berangkat kemarin, sehingga beliau mengamanahkan kepada kami sepenuhnya untuk mensukseskan kegiatan ini,” tambah Kemal Situru.

Kemal Situru juga dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terimah kasih kepada pihak yang ikut mensukseskan serta mendukung terselenggaranya workshop ini, baik itu LSM Leskap, Patawari Law Firm, asosiasi JOIN (Jurnalis Online Indonesia) Sulsel, media online beritapers.com, suaralidik.com, youtube channel pewarta TV, serta media online lainnya yang ikut terlibat langsung dalam kegiatan workshop, tutup Kemal Situru.(*)

Rabu, 26 Februari 2025

Keterlibatan Wakil Bupati Soppeng di Retreat Magelang, Selle KS Dalle Komitmen Akan Implementasikan Pengetahuan yang Diperoleh

Soppeng, Teropongsulawesi.com, Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle hari ini tiba di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah untuk mengikuti Retreat Nasional bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se-Indonesia Kamis tanggal 27 Februari 2025. 

Retreati ini merupakan bagian dari program pengembangan kepemimpinan bagi para pemimpin daerah yang baru dilantik.
 
Retreat yang dibuka pada Jumat, 21 Februari 2025, diperuntukkan bagi kepala daerah dan wakil kepala daerah dari seluruh Indonesia yang baru dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto.
 
Bapak Selle KS Dalle menyampaikan bahwa agenda retreat hari ini meliputi pemaparan dari sejumlah Menteri dan pembekalan oleh Presiden RI ke-6, Bapak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang dilanjutkan dengan acara Parade Senja.  Retreat akan ditutup oleh Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto, pada tanggal 28 Februari 2025.

Para Wakil Kepala Daerah akan mengikuti Retreat selama 2 hari mulai tanggal 27-28 Februari 2025 dan mulai hari ini akan bergabung dengan para Kepala Daerah yang terlebih dahulu sudah berada di Magelang.
 
Wakil Bupati Soppeng terpilih ini dengan mengenakan seragam loreng Komcad, menyatakan antusiasmenya terhadap program ini dan berharap dapat menyerap ilmu dan pengalaman berharga untuk kemajuan Kabupaten Soppeng.  

Ia berkomitmen untuk mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh guna mewujudkan Soppeng Setara, Sehat, Maju dan Berdaya Saing berbasis Agropolitan.

Selasa, 25 Februari 2025

Tingkatkan Kesehatan Siswa, Program Gizi Gratis Bhayangkari di Sinjai

Sinjai, Teropongsulawesi.com, Bhayangkari Cabang Sinjai kembali membagikan makanan bergizi gratis untuk siswa di SMA Negeri 1 Sinjai, Jalan Persatuan Raya, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. 

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (26/2/2025) sudah memasuki hari ke tiga di SMAN 1 Sinjai dalam rangka mendukung program pemerintah bertujuan meningkatkan kesehatan dan pendidikan anak.

Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai Ny. Rina Harry mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Bhayangkari terhadap program pemerintah dalam pemberian makan bergizi gratis kepada siswa.

“Bhayangkari Cabang Sinjai berkomitmen turut serta menyukseskan program pemerintah dalam pemberian makan bergizi gratis melalui asupan gizi yang sehat dan seimbang,” ujarnya.

Selain memberikan makanan, Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai juga berinteraksi langsung dengan para siswa / siswi dan Kepala Sekolah serta guru sekaligus berbagi motivasi, serta menekankan pentingnya gizi yang cukup bagi anak. 

“Kegiatan ini juga wujud nyata dukungan Bhayangkari Cabang Sinjai terhadap dunia pendidikan, serta berharap dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk lebih peduli terhadap kesehatan dan kesejahteraan anak pelajar. tuturnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Bhayangkari Cabang Sinjai dalam mendukung kesejahteraan anak melalui pendidikan dan pemenuhan gizi yang optimal. Dengan adanya program ini, diharapkan para siswa semakin sehat, dan memiliki masa depan yang cemerlang.

SMAN 1 Soppeng Jadi Pelopor Pemberantasan Narkoba di Sekolah

Soppeng, Teropongsulawesi.com, SMAN 1 Soppeng menggelar kegiatan Sosialisasi Anti Narkoba dengan materi Pembinaan dan Penyuluhan dari SAT Res Narkoba Polres Soppeng, yang dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Reserse Narkoba (Kasat Resnarkoba) Polres Soppeng, AKP Hariyadi Nur, SE., MM. Acara tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba dan pentingnya hidup sehat tanpa narkoba.rabu (26/02/2024) 

Kepala UPT SMAN 1 Soppeng, Naharuddin S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menjadikan SMAN 1 Soppeng sebagai sekolah percontohan (piloting) dalam upaya pemberantasan narkoba. Ia menekankan pentingnya mengintegrasikan pembelajaran mengenai anti-narkoba dalam kegiatan sehari-hari di sekolah, sehingga siswa dapat memiliki pemahaman yang lebih mendalam tentang bahaya narkoba.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Soppeng, Hadi Indrajaya R., S.IP., memberikan apresiasi terhadap upaya SMAN 1 Soppeng dalam melaksanakan sosialisasi penyalahgunaan narkoba. Hadi berharap SMAN 1 Soppeng bisa menjadi pelopor dalam pemberantasan narkoba di tingkat sekolah, serta menjadi bagian dari program Pilot Project Bersinar (Bersih Narkoba) yang dilaksanakan oleh pemerintah.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa SMAN 1 Soppeng dapat lebih paham akan bahaya narkoba, serta dapat berperan aktif dalam mengedukasi lingkungan sekitarnya untuk menciptakan masyarakat yang bebas dari penyalahgunaan narkoba.

Kunjungi SDN 4 Kalenrunge, Kolaborasi Polres Soppeng Cegah Stunting Lewat Program MBG

Soppeng, Teropongsulawesi.com, Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K.,M.I.K, hadiri kegiatan pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SD Negeri 4 Kalenrunge,  Jalan Samudera Kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Selasa, 25 Februari 2025.

Kapolres Soppeng dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) ini merupakan program strategis Bapak Presiden Prabowo Subianto dalam memperkuat pembangunan sumber daya manusia (SDM), peningkatan kualitas kesehatan, dan pemenuhan gizi dan pencegahan stunting untuk Indonesia Emas 2045.

"Kita harus mendukung program ini dengan sepenuh hati, karena program ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya anak-anak sekolah," kata Kapolres Soppeng, ujarnya. 

Kapolres Soppeng juga menyampaikan bahwa Polres Soppeng akan terus mendukung dan memantau pelaksanaan program MBG ini, serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan bahwa program ini dapat berjalan dengan baik dan mencapai tujuan yang diharapkan.

Dalam kegiatan ini, sebanyak 88 siswa dari total 98 siswa SDN 4 Kalenrunge menerima manfaat Makan Bergizi Gratis (MBG) dengan menu makanan yang seimbang dan bergizi, meliputi nasi, ayam, tempe, telur, sayur, dan buah-buahan.

Sebelum pelaksanaan MBG, tim Kesehatan dari Dokkes Polres Soppeng dan Tim Dinas Kesehatan Kab. Soppeng melakukan pengecekan makanan / Food Safety untuk memastikan kondisi makanan yang akan diberikan kepada siswa dan siswi penerima manfaat.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Wakapolres Soppeng Kompol Sudarmin, S.Sos., Kabid Kesmas Dinkes Kab. Soppeng Ernawati, SKM., Kapolsek Lalabata IPTU Mahmuddin, S.Sos., dan Kepala SDN 4 Kalenrunge Suarni Beddu, S.Pd.

Dengan kegiatan ini, Polres Soppeng berharap dapat mendukung program Presiden dan Wapres RI dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya anak-anak sekolah.

(Red) 
© Copyright 2019 TEROPONG SULAWESI | All Right Reserved